EFEKTIFITAS PENYULINGAN DAUN NILAM METODE STEAM DESTILLATION DENGAN PERLAKUAN PENDAHGAN SUHU RENDAH TERMODIFIKASIULUAN PENGERIN

Betty Herlina, Harry Perjaka, Derry Arisandi, Yuli Henriyani, Hendres DJ
Program Studi Teknologi Industri Pertanian
Fakultas PERTANIAN Universitas Bengkulu, Bengkulu

ABSTRAK
Propinsi Bengkulu merupakan salah satu daerah penghasil minyak nilam yang memiliki potensi untuk dikembangkan menjadi komoditi ekspor. Salah satu masalah yang dihadapi petani minyak nilam di wilayah Bengkulu adalah rendemen minyak nilam masih rendah sekitar 2-2,5% dan mutunya kurang baik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh antara penyulingan dengan pendahuluan pengeringan suhu rendah termodifikasi dan penyulingan dengan perlakuan tinggi tumpukan bahan terhadap efektifitas penyulingan berdasarkan rendemen minyak yang dihasilkan. Manfaat penelitian ini adalah sebagai bahan evaluasi dan pembanding antara proses penyulingan yang dilakukan pada penelitian ini dan yang dilakukan oleh petani/pekebun nilam dan sebagai kajian dan pedoman bagi petani pekebun nilam dalam melakukan perlakuan pendahuluan dan penyulingannya, sehingga kinerja dari proses penyulingan yang telah dilakukan dapat diperbaiki dan akan meningkatkan kesejahteraannya. Berdasarkan penelitian ini diperoleh informasi hasil penyulingan nilam jenis nilam aceh (Pogostemon cablin), dengan metode steam destillation dan perlakuan pendahuluan suhu termodifikasi menghasilkan rendemen penyulingan tertinggi pada kecepatan pengeringan minimum, yaitu 3,312% serta hasil terendah diperoleh pada kecepatan pengeringan minimum dengan ketinggian tumpukan rendah yaitu 2,29%. Secara signifikan hasil penelitian menunjukan bahwa rendemen minyak meningkat dengan peningkatan kecepatan pengeringan dan meningkatnya tinggi tumpukan bahan dalam katel suling.

Kata kunci : Nilam, Steam Destillation, Perlakuan Pendahuluan

0 komentar:

Posting Komentar